Hari Ibu Nasional, Surga Untuk Para Ibu!
Share
Perayaan Hari Ibu Nasional yang jatuh pada tanggal 22 Desember ini selalu menjadi hari yang haru bagi setiap ibu dan anak di Indonesia yang merayakannya. Tahun ini, Gio Cardin juga ikut merayakan sekaligus mengapresiasi setiap ibu di hari spesial ini dengan mengeluarkan produk khusus untuk surga yang berada di telapak kaki ibu. Sepatu yang spesial di desain dengan kasih sayang seperti seorang ibu kepada anaknya.
Series terbaru yang dikombinasikan dengan beberapa tampilan simple dan elegan yang cocok untuk look seorang ibu. Low Ankle Hover Series 22 Backless Slip On hadir dengan 2 warna, hitam dan putih ini dirancang khusus untuk kamu yang merasa kesulitan dalam memakai sepatu ketika kesibukan sudah ada di depan mata. Sepatu LAH-22 juga dilengkapi oleh velcro yang bisa di adjust sesuai lingkar kaki sehingga ini lebih memudahkan kalian untuk mencari ukuran sepatu yang pas.
Tidak hanya itu, di model yang lainnya, Gio Cardin mengeluarkan sepatu dengan outsole seperti wedges. Kombinasi antara midsole yang tinggi dan desain minimalist tetap membuat semua ibu terlihat classy dan trendy. Warna yang dikombinasikan juga sangat cantik dan benar-benar menggambarkan seorang perempuan yang cantik, White lilac.
Yang terakhir yang paling cantik! Sepatu slip on wanita minimalis dengan mengangkat tema braid/kepangan. Yang ini juga khusus di desain untuk para ibu yang tidak ingin ribet ketika memakai sepatu. Hadir dengan 2 warna elegan yaitu pink dan putih, Sepatu LAB-02 cocok menjadi daily beater para ibu yang memaikanya.
Baca Juga
Sewa iPhone Untuk Gaya Hidup? Coba Cara Ini Untuk Tetap Bergaya!
Tidak hanya dengan desain desain yang cantik, Gio Cardin juga menyelipkan kalimat-kalimat penuh makna yang selalu diucapkan oleh seorang ibu. Untuk mengingatkan semua yang memaikanya, bahwa cara menyampaikan kasih sayang seorang ibu itu berbeda-beda. Terkadang, kita juga sebagai anak terlalu gengsi untuk mengungkapkan perasaan sayang kepada ibu, yang seharusnya dilakukan ketika kesempatan itu masih ada dan ibu masih ada di dekat kita.
Selamat Hari Ibu untuk para Ibu hebat yang ada di dunia.